Selasa, 05 Agustus 2014

Nazca Lines yang Baru Ditemukan

Seorang pilot yang terbang di atas gurun Nazca di Peru telah menemukan geoglyphs besar yang diyakini berusia hampir 2.000 tahun - dan mungkin memberikan petunjuk baru mengenai orang-orang Nazca kuno.


Garis-garis Nazca baru yang tersingkap setelah anginin kencang dan badai pasir melanda di wilayah tersebut dan peneliti percaya geoglyph ini menunjukkan camelid (kiri atas) dan burung tak dikenal (kanan bawah).

"Garis-Garis Nazca" baru ini rupanya tersingkap oleh badai pasir yang baru-baru ini melanda daerah tersebut dan tampaklah figur-figur seperti ular sepanjang sekitar 200 kaki, garis zigzag besar, dan burung raksasa.

Pilot dan peneliti Eduardo Herrán Gómez de la Torre, yang membuat penemuan pada akhir Juli lalu, mengatakan kepada surat kabar Peru El Comercio bahwa desain itu mungkin telah diciptakan oleh Paracas, budaya prasejarah yang memerintah Peru selatan dari sekitar 800 SM hingga 100 SM, mendahului budaya Nazca, yang memerintah wilayah tersebut dari 100 SM hingga 800 M. Paracas dikenal karena seni dan tekstil indah mereka.

Sementara ilmuwan yang dihubungi oleh El Comerico mengatakan mereka mencurigai geoglyphs diciptakan selama periode transisi antara budaya Paracas dan Nazca, para arkeolog masih perlu mengkonfirmasi asal desain tersebut.

Geoglyph lainnya yang sebelumnya tak terlihat kini muncul dan memperlihatkan figur ular sepanjang 60 meteran. Penemuan ini dilakukan oleh pilot Eduardo Herrán Gómez de la Torre saat ia terbang di atas bukit-bukit Pampas de Jumana

Garis-garis Nazca meliputi wilayah seluas sekitar 280 mil persegi di dataran pesisir Peru dan diciptakan antara 500 SM hingga 500 M. Biasanya menggambarkan hewan, tumbuhan, dan desain geometris, mereka diyakini telah memiliki "fungsi astronomis ritual." Namun menurut Edward Ranney, desain-desain tersebut mungkin telah melayani tujuan yang berbeda.

"Meskipun tujuan mereka tidak secara definitif diketahui, desainnya jelas melayani tujuan upacara, dan terus-menerus digunakan dan diciptakan selama beberapa abad, mungkin untuk menghormati gunung suci dan sumber air," kata Ranney dalam sebuah wawancara baru-baru ini dengan blog seni PetaPixel. "Sebelumnya diperkirakan bahwa garis-garis nazca selaras secara astronomis dan penanggalan, yang mungkin benar dalam beberapa kasus, tapi sekarang gagasan itu tidak diterima secara luas."

Apapun fungsi mereka, Garis-Garis Nazca dan geoglyphs membentuk prestasi seni yang unik dan megah yang tak tertandingi dalam dimensi dan keragaman di mana saja di dunia prasejarah.


Baca Juga:





Source

Tidak ada komentar:

Posting Komentar