Jumat, 30 Oktober 2015

Ledakan Warna Kehidupan di Gurung Terkering di Dunia

Anda mungkin membayangkan gurun terkering di dunia adalah tandus dan tak ada kehidupan - tetapi selama musim hujan transformasi ajaib membuat gurun tersebut penuh kehidupan.



Setiap lima sampai tujuh tahun sekali gurun Atacama di Chili menjadi dihiasi oleh karpet merah muda yang menakjubkan, yang membuat lanskap yang biasanya gersang meledak dengan warna.

Tampilannya tahun ini dikatakan sebagai blooming paling luar biasa dari 18 tahun terakhir, dan diperkirakan akan menarik 20.000 wisatawan ke daerah ini.

Para ahli mengatakan bahwa hujan deras yang disebabkan oleh badai di Chile utara pada bulan Maret adalah faktor utama yang berada di belakang mekar megah tahun ini, yang secara ajaib terjadi dua kali dalam tahun ini.


'Intensitas mekar tahun ini tidak terduga," kata  Daniel Diaz, direktur Dinas Pariwisata National di Atacama. "Dan fakta bahwa telah terjadi dua kali dalam satu tahun, yang sama belum pernah tercatat sepanjang sejarah negara ini, membuat kami terkejut."

Gurun Atacama, yang membentang dari Chile ke Peru, yang sebagian besar terdiri dari danau garam, pasir dan lava felsic menerima curah hujan rata-rata hanya 15mm (0.59 in) per tahun. Dibeberapa area bahakan mendapatkan sesedikitnya 1mm.

Begitu gersangnya sehingga pegunungan di daerah ini yang tingginya mencapai 6885 meter, benar-benar bebas dari gletser.





Kereta barang ini memiliki view yang indah saat berjalanan melalui ladang bunga magenta sejauh mata memandang

Sekitar 200 spesies tanaman muncul berkat hujan. Beberapa, seperti Garra de León, tidak ditemukan di tempat lain di dunia. 

Bunga biru putih cantik menyelimuti lanskap Gurun Atacama. Bunga-bunga ini muncul dalam semalam.



Meskipun bunga-bunga kini tampak menutupi setiap permukaan gurun, namun mereka akan segera layu dan lanskap akan sekali lagi diubah ke warna menjemukan nya coklat kentang dan abu-abu. Pada akhir November, semua jejak mekar berwarna-warni akan hilang.


Salalah Khareef
Salalah, Dofar Oman

Gurun Atacama bukanlah satu-satunya tempat yang berubah drastis di musim hujan.

Metamorfosis yang menakjubkan yang terjadi di Oman, mengubah pegunungan gersang menjadi surga yang indah bagi penduduk setempat dan hewan - termasuk ratusan unta.

Fenomena yang terjadi sekali dalam setahun yang dikenal sebagai Salalah Khareef, atau Salalah Monsoon, di Dofar, Oman, berlangsung selama tiga bulan dalam setahun, dari akhir Juli sampai awal September, dan membuat penurunan suhu dari terik 50 derajat ke dingin 20 derajat, disaat wilayah semenanjung arab lainnya justru mengalami peningkatan suhu.

Pegunungan Salalah saat kering




Baca Juga:





Senin, 26 Oktober 2015

Keindahan Ladang Tulip di Skagit Valley

Setiap bulan April, Festival Tulip Skagit Valley menarik orang dari seluruh dunia untuk mengagumi tampilan brilian dan warna-warni bunga tulip yang menghiasi lahan pertanian di kawasan itu.



Bagaimana tempat yang terselip di sudut northwester dari Washington ini menjadi pusat tulip dan sensasi internasional? Semua itu berkat beberapa petani cerdik dan iklim yang sempurna untuk tulip tumbuh.

Skagit Valley terletak kira-kira setara dengan garis lintang surga tulip lainnya yang terkenal: Holland. Meskipun Holland sekitar 250 mil lebih dekat ke Kutub Utara, namun Holland dan Skagit Valley memiliki iklim yang sangat mirip:

Bahkan petani tulip disini mengatakan bahwa iklim di Skagit Valley lebih baik karena mereka dekat dengan air dan angin maritim dingin yang berhembus dari Selat Juan de Fuca melalui dataran yang berada di antara Mount Vernon dan La Conner.


Pada dasarnya, Skagit Valley dikelilingi oleh iklim maritim dingin yang menyediakan dingin musim dingin (tapi tidak beku) dan secara bertahap bertransisi ke hangat musim semi dan musim panas kemudian musim gugur yang moderat.

Transisi bertahap adalah kunci keuntungan mengapa Kagit Valley memiliki beberapa tulip terbaik di dunia.

Karena musim dingin yang sejuk dan kemudian suhu naik secara gradual ke musim semi, membuat tulip memiliki musim yang sangat panjang untuk tumbuh dan memungkinkan mereka untuk berukuran besar serta mengembangkan warna yang sangat vibran.

Selain itu Skagit Valley diberkati dengan lapisan tanah atas yang sangat subur. Ini adalah hasil dari banjir bertahun-tahun dari banyak rawa yang membentang sepanjang lembah sebelum Sungai Skagit ditanggul. Seperti tulip bunga-bunga juga tumbuh dengan subur disini. Mereka tumbuh hingga ukuran yang sangat besar!












Baca Juga:





Sabtu, 24 Oktober 2015

Matahari Buatan di Rjukan Norwegia

Rjukan adalah kota kecil industri di kotamadya Telemark, di Norwegia, yang terletak di bagian bawah lembah yang dalam di kaki pegunungan Gaustatoppen. Lereng curam pegunungan sekitarnya benar-benar menghalangi sinar matahari selama setengah tahun, membuat 3400 penduduk kota ini berada dalam bayangan pegunungan dari bulan September sampai Maret.



Tapi di tahun 2013, penduduk kota telah berjemur di bawah petak kecil sinar matahari yang jatuh tepat di atas alun-alun pasar. Cahaya ini tercermin dari tiga cermin heliostatic besar yang disebut "Solspeil" yang dipasang pada gunung sekitar 450 meter di atas alun-alun kota. Cermin menangkap sinar matahari dan memantulkannya ke alun-alun pasar di mana ia menerangi area seluas sekitar 600 meter persegi. Dikendalikan oleh komputer, cermin mengikuti gerakan matahari di langit, bergerak setiap 10 detik sehingga alun-alun Rjukan tetap bermandikan matahari sepanjang siang hari.

Rencana untuk menerangi Rjukan pertama kali dibuat 100 tahun lalu oleh industrialis dan pendiri kota Sam Eyde, yang membangun sebuah pabrik pupuk di sana. Rjukan dipilih karena kota ini dekat dengan air terjun setinggi 104 meter, yang menyediakan cara mudah untuk menghasilkan energi listrik dalam jumlah besar. Diperkirakan Eyde menghabiskan sekitar dua kali anggaran nasional Norwegia untuk membangun Rjukan dan pabriknya.

Tapi Eyde tidak bisa menerangi kota dengan sinar matahari karena teknologi itu belum ada. Sebaliknya, perusahaannya membangun gondola pada tahun 1928, yang warga kota bisa gunakan dengan biaya murah, untuk naik hampir setinggi 500 meter ke atas gunung dan ke mendapat sinar matahari. Gondola ini disebut Krossobanen dan tetap fungsional hingga hari ini dan telah mengangkut ribuan orang ke pegunungan setiap tahun.

Rjukan

Ide untuk menerangi Rjukan dihidupkan kembali pada tahun 2005 oleh Martin Andersen, seorang seniman dan warga kota. Andersen mendengar tentang sebuah stadion olahraga yang tertutup sebagian di Arizona yang berhasil menggunakan cermin kecil untuk menjaga rumput tetap tumbuh. Dia juga belajar bagaimana heliostat digunakan untuk memantulkan berkas sinar matahari terkonsentrasi untuk memanaskan turbin uap dan menghasilkan listrik. Tahun berikutnya, kota Italia Viganella berhasil memasang cermin matahari yang serupa untuk memantulkan sinar matahari ke desa. Viganella, seperti Rjukan, terletak di sebuah lembah di mana bayang-bayang pegunungan menutupi desa selama tiga bulan di musim dingin.

Andersen membujuk pemerintah kota untuk memberi dana agar memungkinkan dia untuk mengembangkan proyeknya lebih lanjut. Dia menghubungi para ahli di lapangan dan juga mengunjungi Viganella. Akhirnya, dengan bantuan investasi publik dan sponsor swasta, yang sebagian besar berasal dari Norsk Hydro, perusahaan yang didirikan oleh Sam Eyde, Andersen berhasil mengumpulkan dana sebesar 5 juta krone Norwegia (sekitar $ 851.000) yang memungkinkan kota untuk menyelesaikan proyek.








Baca Juga:








Jumat, 23 Oktober 2015

Fenomena Iridium Flares

Jika Anda sering melihat langit malam, Anda mungkin kadang-kadang melihat cahaya bergerak perlahan, redup pada awalnya, tetapi secara bertahap men cerah sebelum memudar dalam kegelapan lagi. Mereka dikenal sebagai kilatan iridium (Iridium Flare) atau kilatan satelit, dan mereka disebabkan oleh sinar matahari yang dipantulkan oleh satelit. Mereka kadang-kadang dirancukan dengan penampakan ufo atau bintang jatuh oleh pengamat langit yang tidak berpengalaman, tetapi mereka mudah diketahui dari gerakan lambat mereka di langit, seperti yang terlihat dalam video di bawah ini.




Mereka dikenal sebagai kilatan iridium karena biasanya mereka adalah refleksi atau pantulan cahaya matahari dari satelit komunikasi Iridium. Ada 66 satelit iridium yang mengorbit bumi, dan masing-masing satelit ini memiliki tiga panel komunikasi yang besar. Panel-panel ini membuat refleksi terang ketika berada pada posisi yang tepat. Satelit lain juga dapat membuat refleksi yang sama, tetapi biasanya tidak seterang satelit iridium.


Karena lintasan dan orientasi dari satelit iridium diketahui, Anda bisa memprediksi kapan dan di mana kilatan iridium akan muncul. Bahkan ada aplikasi android yang bisa anda download secara gratis yang dapat memberitahu anda daftar tentang apa saja yang akan terlihat di langit di lokasi Anda, termasuk kilatan iridium. Biasanya akan ada setidaknya satu kilatan iridium setiap beberapa hari. Aplikasi tersebut bahkan memberitahu anda kapan ISS dapat terlihat dari lokasi anda!


Selama beberapa tahun ke depan flare iridium kemungkinan besar akan menjadi lebih jarang. Iridium berencana untuk mulai meluncurkan generasi baru satelit yang dikenal sebagai Iridium NEXT, dan satelit yang lebih tua akan dikeluarkan dari orbitnya saat mereka akan diganti. Satelit-satelit baru tidak memiliki panel komunikasi yang besar, sehingga refleksi mereka tidak akan begitu mencolok atau terlihat.


Baca Juga:







Source: wikipedia

Galaksi-Galaksi Tertua yang Tertangkap oleh Teleskop Hubble

Sebuah tim astronom internasional yang dipimpin oleh Hakim Atek dari Ecole Polytechnique Fédérale de Lausanne, Swiss, telah menemukan lebih dari 250 galaksi kecil yang terbentuk hanya 600-900 juta tahun setelah Big Bang - dan menjadi salah satu contoh terbesar dari galaksi-galaksi kerdil yang ditemukan di zamannya. Cahaya dari galaksi-galaksi ini menghabiskan waktu lebih dari 12 miliar tahun untuk mencapai teleskop, memungkinkan para astronom untuk melihat kembali dalam waktu ketika alam semesta masih sangat muda.


Kluster galaksi MACSJ0717.5 + 3745 ini adalah salah satu dari enam kluster yang sedang dipelajari oleh program Hubble Frontier Fields, yang bersama-sama telah menghasilkan gambar terdalam dari lensa gravitasi yang pernah dibuat. Karena massa besar dari cluster ini menekuk cahaya objek latar belakang, sehingga kluster bertindak sebagai lensa pembesar. Ini adalah salah satu kluster galaksi yang paling besar yang diketahui, dan juga lensa gravitasi terbesar yang diketahui. Dari semua kluster galaksi yang dikenal dan diukur, lensa MACS J0717 adalah daerah terbesar dari langit.

Disamping mengesankan, jumlah galaksi yang ditemukan di awal zamannya ini bukan satu-satunya terobosan yang luar biasa yang dicapai oleh tim, seperti yang Johan Richard dari Observatoire de Lyon, Perancis, katakan, "Galaksi-galaksi samar yang terdeteksi di pengamatan Hubble ini adalah galaksi-galaksi yang paling samar dari yang belum terungkap lainnya dalam pengamatan Hubble terdalam."

Dengan melihat cahaya yang datang dari galaksi-galaksi ini, tim menemukan bahwa cahaya yang dipancarkan oleh akumulasi galaksi-galaksi ini bisa memainkan peran utama dalam salah satu periode paling misterius dari sejarah awal alam semesta yaitu zaman Reionisation. Reionisation dimulai ketika kabut tebal gas hidrogen yang menyelubungi alam semesta awal mulai terbersihkan. Sinar ultraviolet saat itu dapat melakukan perjalanan jarak yang lebih jauh tanpa diblokir dan alam semesta menjadi transparan terhadap cahaya ultraviolet.

Dengan mengamati sinar ultraviolet dari galaksi-galaksi yang ditemukan dalam penelitian ini, para astronom mampu menghitung apakah ini pada kenyataannya adalah beberapa galaksi yang terlibat dalam proses tersebut. Tim menyimpulkan, untuk pertama kalinya dengan beberapa keyakinan, bahwa galaksi-galaksi terkecil dan paling melimpah dalam penelitian ini bisa menjadi aktor utama dalam menjaga alam semesta transparan. Dengan demikian, mereka telah menetapkan bahwa zaman Reionisation - yang berakhir pada titik ketika alam semesta telahsepenuhnya transparan - datang ke dekat sekitar 700 juta tahun setelah Big Bang.

Gugus atau kluster galaksi MACS J0416.1-2403 ini adalah salah satu dari enam kluster yang sedang dipelajari oleh program Hubble Frontier Fields, yang bersama-sama telah menghasilkan gambar terdalam dari lensa gravitasi yang pernah dibuat. Karena massa besar dari kluster ini menekuk cahaya objek-objek latar belakang, maka ia bertindak sebagai lensa pembesar. Para astronom menggunakan kluster ini dan dua kluster lainnya untuk menemukan galaksi yang terbentuk sekitar 600-900 juta tahun setelah Big Bang.

Penulis utama Atek menjelaskan, "Jika kita memperhitungkan hanya kontribusi dari galaksi-galaksi terang dan besar saja, maka itu tidak cukup untuk me reionisasi Semesta. Kami juga perlu untuk menambahkan kontribusi dari populasi galaksi-galaksi katai yang lebih banyak dan redup."

Untuk membuat penemuan ini, tim memanfaatkan gambar terdalam dari lensa gravitasi yang dibuat sejauh ini oleh tiga kluster galaksi, yang diambil sebagai bagian dari program Hubble Frontier Fields. Kluster-kluster ini menghasilkan medan gravitasi yang sangat besar yang mampu memperbesar cahaya dari galaksi samar yang terletak jauh di belakang kluster-kluster itu sendiri. Hal ini memungkinkan para astronom untuk mencari, dan mempelajari, generasi pertama dari galaksi-galaksi di alam semesta.

Jean-Paul Kneib, co-penulis studi dari Ecole Polytechnique Fédérale de Lausanne, Swiss, menjelaskan, "Kluster-kluster dalam Frontier Fields bertindak sebagai teleskop alami yang kuat dan mengungkap galaksi-galaksi kerdil samar yang tidak akan terlihat tanpanya."

Gugus Abell 2744, dijuluki Kluster Pandora, adalah kluster pertama dari enam target dalam program Frontier Fields, yang bersama-sama telah menghasilkan gambar terdalam dari lensa gravitasi yang pernah dibuat. Kluster ini diperkirakan memiliki sejarah yang sangat dahsyat, karena terbentuk dari puing-puing kosmik beberapa kluster galaksi.



Baca Juga:





Sumber: spacetelescope.org

Jalan Tersempit di Dunia

Pada titik mana jalan tidak lagi disebut jalan? Atau apa bedanya antara jalan dan gang? Dibawah ini adalah beberapa jalan tersempit di dunia yang meskipun sebenarnya adalah gang, tapi mereka disebut sebagai jalan atau street ...




Jalan Tersempit di Dunia

Menurut Guinness Book of Records, jalan tersempit di dunia terletak di kota tua Reutlingen, Jerman. Ini sebenarnya adalah gang sempit, yang disebut Spreuerhofstraße, antara dua rumah yang dibangun berdekatan. "Jalan" ini lebarnya hanya 31 cm pada titik tersempitnya dan lebar rata-ratanya 40 cm. Jalan ini juga tidak panjang - hanya 3,8 meter. Tapi karena terletak di atas tanah kota, orang-orang dari Reutlingen bersikeras mengatakan bahwa itu adalah jalan umum.


Tidak banyak yang dapat dilihat di Spreuerhofstraße, dan jalan ini juga tidak sangat cantik. Untuk menggunakan jalan kita harus menyelusup bersentuhan dengan dua dinding, dan ketika hujan, air menetes dari selokan sebuah rumah setengah kayu tua di satu sisinya. Meskipun ribuan wisatawan dari Asia dan Amerika berduyun-duyun untuk mengunjungi gang ini, pengunjung tidak diharuskan untuk masuk melalui celah karena terdapat kemungkinan mereka terjebak. Siapapun yang tingginya lebih dari 1,8 meter harus membungkuk untuk melewatinya. Beberapa penduduk setempat secara bercanda mengatakan bahwa Spreuerhofstraße adalah sebagai patokan untuk mengukur keberhasilan diet mereka.

Gang dibangun pada tahun 1727 selama upaya rekonstruksi setelah daerah itu benar-benar hancur dalam kebakaran besar di tahun 1726. Pada tahun 1820, seorang administrator balai kota memutuskan untuk mengangkat status gang kecil ini menjadi sebuah jalan publik. Pada tahun 2007 jalan ini masuk ke dalam Guinness Book of Records sebagai jalan tersempit di dunia.

Penopang mencegah dinding runtuh menutup jalan

Pada satu titik, dinding salah satu rumah yang membuat jalan tersebut mulai miring dan membuat jalan menjadi lebih sempit. Pihak berwenang khawatir bahwa jika bertambah miring, jalan mungkin akan menjadi begitu sempit sehingga manusia tidak akan lagi dapat menggunakannya. Jika itu terjadi, maka Spreuerhofstraße akan kehilangan statusnya sebagai "jalan" sekaligus rekornya. Rumah tidak bisa diruntuhkan karena itu akan membuat jalan menjadi terlalu lebar. Jadi pemerintah kota memutuskan untuk menopang bangunan dan kemungkinan akan terus menopang struktur ini sampai selama mungkin.




Parliament Street

Rekor untuk jalan tersempit di dunia sebelumnya dipegang oleh Parliament Street di Exeter, Inggris, yang menurut AMJG, juga kurang pantas disebut sebagai "jalan". Panjang jalan 50 meter dan lebarnya sekitar 1,2 meter di titik terlebarnya dan kurang dari 0,64 meter di titik tersempitnya.


Jalan menghubungkan High Street ke Waterbeer Lane dan bertanggal kembali ke abad ke-14. Jalan ini sebelumnya disebut Little Lane sebelum berganti nama pada tahun 1832.




Jalan Sempit dengan Lampu Bangjo

Di jantung kawasan tertua di Prague, di Mala Strana yang bersejarah atau "Little Quarter", ada sebuah jalan sempit sehingga tidak mungkin untuk dua orang berpapasan disana, tidak peduli seberapa keras mereka mencoba. Jalan yang bernama Vinarna Certovka ini lebarnya hanya 50 sentimeter dan panjangnya sekitar 10 meter diantara beberapa rumah dekat dengan Charles Bridge. Jalan yang terdiri dari beberapa anak tangga batu ini menghubungkan jalan U Luzickeho Seminare ke restoran Certovka di tepi kanal Certovka.


Untuk kenyamanan pejalan kaki, dua lampu lalu lintas dipasang di kedua ujung jalan sebagai sinyal apakah jalan kosong atau seseorang sedang melewatinya. Karena kebanyakan orang yang menggunakan jalan adalah wisatawan. Mereka biasanya tak memperhatikan lampu sinyal, sehingga biasanya berakhir bertabrakan dengan seseorang yang berasal dari ujung yang berlawanan.



Menurut pemilik Certovka Restaurant, Suatu saat pernah ada turis Jerman yang gemuk terjebak. Dia tidak bisa naik atau turun. Petugas mencoba untuk mendorongnya kembali ke luar, tapi sia-sia. Pada akhirnya petugas menggunakan sabun, jadi turis gemuk tersebut bisa meluncur lebih mudah.



Di kota-kota besar di negara-negara berkembang seperti Jakarta, Delhi dll, gang-gang kecil dan sempit seperti diatas tentu tak terhitung jumlahnya. Hanya mungkin keberadaannya saja yang tak diketahui oleh  Guinness Book of Records ....


Baca Juga:






Source

Thermogenesis - Tanaman-Tanaman 'Berdarah' Panas

Antara akhir Februari dan Mei, di hutan dan lahan basah di seluruh Kanada timur dan timur laut Amerika Serikat, Anda akan menemukan tanaman tumbuh rendah berbau busuk, yang disebut Kubis Sigung (Symplocarpus foetidus). Sigung kubis adalah salah satu tanaman pertama yang muncul di musim semi ketika salju musim dingin belum mencair.


Bunga kubis sigung mencairkan salju di sekitarnya dengan panasnya. 

Saat tanaman kubis sigung menusuk kepalanya keluar dari salju dan mulai berbunga, ia membentuk sebuah kolam kecil air di sekitarnya, yang diciptakan oleh salju yang mencair. Panas yang dibutuhkan untuk melelehkan salju bukan berasal dari sinar matahari tetapi dihasilkan oleh tanaman itu sendiri. Kubis sigung adalah salah satu dari beberapa spesies di dunia tanaman, milik garis keturunan kuno tanaman berbunga, yang memiliki kemampuan langka untuk menghasilkan panas - sebuah fenomena yang dikenal sebagai Thermogenesis.


Tanaman termogenik ditemukan dalam berbagai famili, tapi Araceae mengandung banyak spesies tersebut. Kubis sigung, arum kuda-mati, ubi gajah dan Philodendron selloum, adalah beberapa contoh tanaman termogenik milik keluarga Araceae. Tanaman-tanaman ini dapat menghasilkan sejumlah besar panas yang bahkan mamalia tidak bisa melakukannya, dan tingkat produksi panas mereka akan meningkat jika mereka berada di lingkungan yang lebih dingin.

Dalam sebuah percobaan, kubis sigung diketahui menjaga suhu bunga 9 °C lebih tinggi ketika suhu udara disekitarnya adalah 15 °C. Ketika suhu udara turun menjadi -15 °C, suhu bunga masih di 15 °C, atau 30° lebih tinggi dari suhu udara.

Teratai suci Asia (Nelumbo nucifera) juga dapat mengatur suhu bunganya. Pengukuran menunjukkan bahwa suhu bunga tetap di kehangatan 30 °C sampai 36 °C, bahkan ketika suhu lingkungan turun serendah 10 °C. Spesies lain Philodendron selloum lebih baik di pengaturan suhu. Dalam tes laboratorium, bunga berhasil untuk tetap bersuhu antara 30 °C dan 36 °C bahkan ketika para ilmuwan mendinginkan udara di sekitarnya hingga  4 °C.

Arum kuda mati (Helicodiceros muscivorus), tanaman berbau menjengkelkan lainnya, dilaporkan menghasilkan lebih banyak panas daripada tanaman lain yang dikenal atau hewan secara keseluruhan.

Bunga Nelumbo nucifera

Bunga dari tanaman Philodendron selloum

Bunga Arum kuda mati yang memiliki aroma bangkai yang membusuk.

Pengetahuan tentang tanaman penghasil panas bertanggal kembali lebih dari 200 tahun, tapi hanya baru-baru ini peneliti telah mulai mengungkap biokimia di balik itu. Sekarang telah diketahui bahwa panas dihasilkan dalam mitokondria, sebagai proses sekunder respirasi sel, meskipun proses yang sebenarnya masih kurang dipahami.

Para ahli biologi percaya tanaman termogenik menghasilkan panas untuk membantu dalam penyerbukan. Panas membuat aroma bunga ini lebih volatil yang membantu aroma untuk menyebar lebih luas sehingga serangga penyerbuk dapat mencium mereka dari jauh. Arum kuda mati, yang berbau seperti daging busuk, menggunakan panas tidak hanya untuk menarik lalat dan kumbang tetapi juga untuk meyakinkan mereka bahwa ia adalah bangkai mati. Panas juga membuat tanaman termogenik menarik bagi serangga yang mencari kehangatan dan kenyamanan.

Tetapi bunga yang menawarkan penyerbuk dengan seteguk nektar atau snack serbuk sari yang kemudian penyerbuk membawanya dalam perjalanannya, memiliki kesempatan yang lebih baik untuk menyebarkan serbuk sari dibanding bunga yang memerangkap serangga untuk sepanjang malam dengan keramahannya. Inilah sebabnya mengapa thermogenesis tidak umum terlihat di antara tanaman. Selama evolusi, spesies penghasil panas ini mati dan digantikan oleh tanaman yang memiliki metode penyerbukan yang lebih baik.

Kubis sigung mekar di hutan. 

Kubis sigung menembus es. 


Kubis sigung yang berbau busuk



Baca Juga:







Sumber: hiddenunseen.blogspot.com